Pengertian Akuntansi, Manfaat, Dan Ruang Lingkup Akuntansi

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Kata akuntansi berasal dari bahasa Inggris 'accountancy' atau 'accounting' atau 'to account' yang berarti menghitungkan. Yang kemudian diserap dalam bahasa Indonesia menjadi 'akuntansi' yang berarti sebuah aktivitas atau proses pengindentifikasian, mengklarifikasi, mencatat, mengolah serta menyajikan data yang berhubungan dengan keuangan dan juga transaksi agar mudah dipahami dalam mengambil keputusan yang tepat.

Berbicara tentang akuntansi yang terbayang adalah deretan angka-angka dan hitungan-hitungan transaksi yang ribet. Akuntansi memang berkaitan dengan perhitungan dan angka-angka yang merupakan bentuk laporan keuangan perusahaan. Dalam suatu perusahaan, laporan keuangan dapat dijadikan sebagai bahan untuk pengambilan keputusan tentang rencana kerja dan target perusahaan di masa yang akan datang.


Pengertian Akuntansi. Pengertian akuntansi dapat ditinjau dari dua sudut pandang, yaitu :
  1. dari pengguna jasa akuntansi, pengertian akuntansi adalah suatu aktivitas jasa yang menyediakan informasi yang diperlukan untuk melaksanakan kegiatan secara efektif dan efisien serta mengevaluasi transaksi yang bersifat keuangan (finansial) atau kegiatan suatu perusahaan.
  2. dari proses kegiatan, pengertian akuntansi adalah proses pencatatan, penggolongan, peringkasan, pelaporan, serta penganalisaan data keuangan suatu perusahaan/entitas.

Selain pengertian tersebut, pengertian akuntansi juga telah banyak dikemukakan oleh para ahli, diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Rudianto.
Akuntansi adalah sistem informasi yang menghasilkan laporan kepada pihak-pihak yang berkepentingan mengenai aktivitas ekonomi atau kondisi suatu badan usaha.

2. Dr. M. Gede.
Akuntansi adalah suatu ilmu pengetahuan terapan dan seni pencatatan yang dilakukan secara terus menerus menurut aturan dan sistemnya, pengolahannya dan analisis catatan tersebut sehingga tersusun suatu laporan keuangan sebagai suatu pertanggungjawaban dari pimpinan perusahaan  maupun lembaga terhadap kinerjanya.

3. Suparwoto L.
Akuntansi adalah suatu sistem untuk mengukur dan mengelola transaksi keuangan dan memberikan hasil pengelolaan tersebut dalam bentuk informasi kepada pihak-pihak internal dan eksternal perusahaan.

4. Winarno.
Akuntansi adalah proses pencatatan, pengukuran, dan penyampaian-penyampaian informasi ekonomi agar dapat dipakai sebagai dasar pengambilan keputusan atau kebijaksanaan.

5. Sophar Lumbantoruan.
Akuntansi adalah alat yang digunakan sebagai bahasa bisnis di mana informasi yang disampaikan hanya mampu dipahami jika mekanisme akuntansi sudah dimengerti.

6. Sunyanto.
Akuntansi adalah suatu tahapan proses pengumpulan, pengidentifikasian, pencatatan, penggolongan, peringkasan, dan penyajian/pelaporan dari transaksi-transaksi keuangan serta penafsiran hasilnya guna pengambilan keputusan.

7. Littleton.
Akuntansi adalah aktivitas yang bertujuan untuk melaksanakan perhitungan periodik antara biaya (usaha) dan hasil (prestasi). Definisi ini merupakan inti dari teori akuntansi dan merupakan ukuran yang dijadikan sebagai rujukan dalam mempelajari akuntansi.

8. George A Mac Farland.
Akuntansi adalah suatu seni pencatatan, penggolongan, penyajian serta penafsiran yang dilakukan secara sistematis dari informasi data keuangan perusahaan atau perseorangan.

9. Donald E. Kieso.
Akuntansi adalah sebuah proses yang berakhir pada pembuatan laporan keuangan menyangkut perusahaan secara keseluruhan untuk digunakan oleh baik pihak-pihak internal maupun pihak eksternal.

10. Warren Reeve.
Akuntansi adalah sistem informasi yang menghasilkan laporan kepada pihak-pihak yang berkepentingan mengenai aktivitas ekonomi dan kondisi perusahaan.

11. Arnold.
Akuntansi adalah suatu sistem untuk memberikan informasi (terutama keuangan) kepada siapa saja yang harus membuat keputusan dan mengendalikan penerapan keputusan tersebut.

12. C. West Churman.
Akuntansi adalah pengalaman tertulis yang bermanfaat untuk pengambilan keputusan dan pengalaman yang tersusun berharga bagi pembuatan pilihan.

13. Charles T. Horngren dan Walter T. Harrison.
Akuntansi adalah sistem informasi yang mengukur aktivitas bisnis, memproses data menjadi sebuah laporan, dan mengkomunikasikan hasilnya kepada para pengambil keputusan.

14. Bodnar dan Hopwood.
Akuntansi adalah suatu sistem informasi, mengidentifikasi, mengumpulkan, memproses, dan mengkomunikasikan informasi ekonomi mengenai suatu entitas ke berbagai kelompok orang.

15. Niswonger, Fess, dan Warren.
Akuntansi adalah sebagai suatu perputaran atau proses kegiatan operasional dalam mengenali, mengukur, dan mengkomunikasikan  informasi ekonomi (keuangan) dalam perusahaan agar perusahaan tersebut mendapatkan pertimbangan dan keputusan yang jelas dan tepat bagi pemakai informasi yang bersangkutan.

Pengertian akuntansi juga dapat ditemukan dalam :

1. American Accounting Assosiation (AAA).
Akuntansi adalah suatu proses memilih, mengukur, serta melaporkan informasi ekonomi guna memungkinkan adanya penilaian serta pengambilan keputusan yang jelas dan juga tegas bagi mereka yang menggunakan informasi itu.

2. Standard of The Accounting Principle Board.
Akuntansi adalah suatu aktivitas jasa yang diperuntukkan dalam menyiapkan informasi berkaitan dengan keuangan di masa mendatang yang menggunakan metode secara kuantitatif, di dalamnya terdapat kondisi riil/nyata dari perusahaan itu secara ekonomi, pengambilan keputusan dalam ekonomi, selanjutnya membuat macam-macam pilihan alternatif yang rasional untuk dilaksanakan.

3. American Institute of Certified Public Accounting (AICPA).
Akuntansi adalah seni pencatatan, penggolongan, dan pengikhtisaran dengan beberapa cara tertentu dalam ukuran moneter, transaksi, dan kejadian-kejadian yang umumnya bersifat keuangan termasuk menafsirkan hasil-hasilnya.

4. Kementerian Keuangan.
Akuntansi adalah suatu proses pengumpulan, pencatatan, penganalisaan, peringkasan, pengklasifikasian dan pelaporan transaksi keuangan dari suatu kesatuan ekonomi untuk menyediakan informasi keuangan bagi para pemakai laporan untuk pengambilan keputusan.

Dari berbagai pengertian akuntansi tersebut diatas, dapat ditarik suatu benang merah, bahwa akuntansi merupakan suatu kegiatan yang komplek, yang menyangkut berbagai kegiatan, beberapa kegiatan akuntansi tersebut adalah :
  • mengidentifikasi data yang berkaitan atau relevan dengan pengambilan keputusan.
  • memproses dan menganalisis data yang relevan.
  • mengubah data menjadi sebuah susunan informasi yang bermanfaat untuk pengambilan keputusan.
  • mengkomunikasikan semua informasi akuntansi di dalam laporan keuangan pada para pengguna laporan keuangan dan pihak-pihak yang berkepentingan terhadap laporan keuangan tersebut, baik untuk pihak internal maupun pihak eksternal perusahaan.


Manfaat Akuntansi. Manfaat akuntansi mencakup :
  • Memberikan informasi keuangan sebagai dasar membuat keputusan manajerial.
  • Memberikan informasi/laporan kepada pihak eksternal.
  • Sebagai alat kontrol dan pengendalian keuangan.
  • Sebagai alat evaluasi perusahaan.
  • Menjadi dasar dalam mengalokasikan sumber daya.


Ruang Lingkup Akuntansi. Ruang lingkup akuntansi secara sederhana meliputi sebagai berikut :
  • Akuntansi keuangan, yang berhubungan dengan masalah pencatatan transaksi suatu perusahaan dan penyusunan berbagai laporan keuangan secara berkala.
  • Akuntansi biaya, yang menekankan pada penentuan dan pengendalian biaya selama proses produksi dan harga pokok dari barang yang selesai produksi.
  • Akuntansi manajemen, yang menggunakan biaya histori taksiran guna membantu manajemen di dalam  menjalankan kegiatan dan perencanaan.
  • Akuntansi perpajakan, yang menekankan pada penyusunan laporan keuangan berdasarkan peraturan perpajakan dan perencanaan transaksi dengan mempertimbangkan efek pembayaran pajak (perencanaan perpajakan atau tax planning).
  • Sistem akuntansi, yang menyangkut masalah perancangan prosedur, metode, dan teknik untuk mencatat dan mengolah transaksi perusahaan.
  • Akuntansi pemerintahan, yang menekankan pada pencatatan dan pelaporan transaksi dari lembaga pemerintah dengan peraturan yang mengikat lembaga-lembaga tersebut.


Demikian penjelasan berkaitan dengan pengertian akuntansi, manfaat, dan ruang lingkup akuntansi.

Semoga bermanfaat.