Pengertian Kesenjangan Sosial Serta Bentuk Dan Dampak Kesenjangan Sosial

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Perkembangan dan kemajuan pembangunan dalam suatu negara jika tidak dikelola dengan baik akan meninggalkan suatu permasalahan dalam masyarakat. Pembangunan dalam segala bidang yang dilakukan oleh pemerintah haruslah dilakukan dengan merata, sehingga pembangunan harus menyentuh semua daerah dalam suatu negara, dan hasil dari pembangunan tersebut dapat dinikmati oleh seluruh masyarakatnya.

Permasalahan umum yang dihadapi oleh negara-negara di seluruh dunia, tidak saja hanya terjadi pada negara-negara berkembang atau negara-negara terbelakang, tapi dialami juga oleh sebagian negara-negara maju adalah masalah kesenjangan sosial. Banyak penyebab sehingga terjadi suatu kesenjangan sosial di suatu negara. Oleh karenanya, tidak hanya menjadi kewajiban pemerintah untuk memikirkan dan mencari solusi serta mengeluarkan kebijakan untuk mengatasi masalah kesenjangan sosial yang terjadi di masyarakat negaranya tersebut, tapi juga diperlukan peran serta dari masyarakat untuk membantu dan mendukung pemerintah dalam usahanya mengatasi masalah kesenjangan sosial tersebut.

Pengertian Kesenjangan Sosial. Apa yang dimaksud dengan kesenjangan sosial ? Pada umumnya kesenjangan sosial diartikan sebagai ketimpangan atau ketidaksamaan dalam mendapatkan akses untuk memanfaatkan sumber daya yang tersedia. Banyak ahli telah mengemukakan pendapatnya tentang apa yang dimaksud dengan kesenjangan sosial tersebut. Beberapa pendapat para ahli tentang kesenjangan sosial adalah sebagai berikut :

1. Soerjono Soekanto.
Kesenjangan sosial adalah suatu ketidak-sesuaian  antara unsur-unsur kebudayaan atau masyarakat, yang membahayakan kehidupan kelompok sosial.

2. Abad Badruzaman.
Kesenjangan sosial adalah suatu ketidak-seimbangan sosial yang ada di masyarakat sehingga menjadikan suatu perbedaan yang sangat mencolok. Atau dapat juga kesenjangan sosial diartikan sebagai suatu keadaan di mana orang kaya mempunyai kedudukan lebih tinggi dan lebih berkuasa dari pada orang miskin.

3. William Ogburn.
Kesenjangan sosial adalah perubahan sosial yang melibatkan segala unsur masyarakat yang saling berhubungan satu sama lain. Hubungan tersebut ada yang memiliki sifat cepat dan ada pula yang lambat. Jika masyarakat melakukan keterlambatan dalam sisi positif perubahan sosial maka masyarakat akan tertinggal dan berdampak pada kesenjangan sosial yang semakin nampak pada struktur sosial masyarakat.

4. Max Weber.
Kesenjangan sosial adalah hasil dari perbedaan kepentingan masing-masing individu yang diekspresikan dalam sistem perilaku dan tindakan.

5. Emile Durkheim.
Kesenjangan sosial adalah pembedaan fungsi dalam struktur sosial yang tidak terhindarkan. 

6. Karl Max.
Kesenjangan sosial adalah pembedaan kelas sosial berdasarkan kepemilikan alat produksi.

7. Robert Chambers.
Kesenjangan sosial adalah gejala yang timbul di dalam masyarakat karena adanya perbedaan batas kemampuan finansial dan yang lainnya di antara masyarakat yang di sebuah wilayah tertentu.

Bentuk Kesenjangan Sosial. Kesenjangan sosial yang terjadi dalam masyarakat dapat berbentuk, sebagai berikut :
  1. Ekonomi. Kesenjangan sosial yang banyak terjadi dalam masyarakat adalah dalam hal ekonomi. Sudah menjadi pandangan kebanyakan masyarakat bahwa ekonomi merupakan faktor penentu status sosial masyarakat.Masyarakat yang memiliki  pendapatan ekonomi baik akan diberikan status sosial yang baik, dan sebaliknya masyarakat dengan pendapatan ekonomi rendah akan mendapatkan status sosial yang biasa saja. Kondisi kesenjangan sosial karena ekonomi ini mendorong manusia untuk mengejar ketertinggalannya, baik dengan cara positif maupun dengan cara negatif.
  2. Psikologis. Kesenjangan sosial yang sangat berhubungan erat dengan kondisi perasaan. seperti perasaan ketertinggalan, miskin, dan lain-lain. Hal ini dapat memicu rasa putus apa, stress, atau bahkan gila. Oleh karena itu, banyak ahli yang berpendapat bahwa kesenjangan sosial yang merugikan diri sendiri adalah kesenjangan sosial psikologis.
  3. Budaya. Kesenjangan sosial sektor budaya, umumnya terjadi karena eksistensi antara budaya-budaya yang ada di dunia. Budaya yang bereksistensi baik akan mendapatkan penerimaan yang baik dalam masyarakat, dan sebaliknya budaya yang eksistensinya kurang baik seringkali akan mendapatkan penolakan dari masyarakat.
  4. Lingkungan alam. Kesenjangan sosial dalam hal sumber daya alam yang berbeda antara satu daerah dengan daerah lainnya. Kesenjangan alam ini akan menimbulkan keserakahan masyarakat dengan berlomba-lomba menghabiskan sumber daya alam yang ada tanpa mempedulikan kepentingan generasi yang akan datang.

Dampak Kesenjangan Sosial. Kesenjangan sosial yang terjadi dalam masyarakat suatu negara akan memiliki berbagai macam dampak, diantaranya adalah sebagai berikut :
  • Kemiskinan dan pengangguran. Kesenjangan sosial ditandai dengan angka kemiskinan dan pengangguran yang semakin meningkat dari tahun ke tahun.
  • Kesulitan mencari tenaga kerja yang kompeten. Kesenjangan sosial menyebabkan tingkat dan kualitas pendidikan masyarakat menjadi banyak yang berada di bawah rata-rata. Hal ini menyebabkan banyaknya pengangguran karena rendahnya kualifikasi sumber daya manusia.
  • Penyimpangan sosial, dapat terjadi karena status yang diperolehnya lebih tinggi atau lebih rendah.
  • Meningkatnya tindak kejahatan. Kesenjangan sosial yang terjadi di dalam masyarakat, akan memicu meningkatnya tindak kejahatan. Hal tersebut seringkali dipicu karena masalah perekonomian yang rendah di sebagian masyarakat.
  • Konflik sosial, perbedaan status yang didapatkan oleh seseorang bisa menjadi sebab munculnya konflik sosial dalam masyarakat. Hal ini disebabkan karena faktor kecemburuan maupun rasa tidak senang yang dapat berakibat pada rusaknya tatanan sosial dalam masyarakat. 
  • Target pasar yang tidak jelas. Kesenjangan sosial merupakan suatu ketimpangan di semua bidang, terutama ekonomi yang sangat jelas yang terjadi dalam masyarakat, hal tersebut membuat target pasar hasil produksi suatu perusahaan menjadi tidak jelas.
  • Kompetisi. Kompetensi yang semakin tinggi dalam masyarakat adalah salah satu dari dampak kesenjangan sosial yang positif, dengan kompetisi ini masyarakat akan berlomba-lomba mendapatkan apa yang diinginkannya. Keadaan ini akan menyebabkan masyarakat untuk berupaya kreatif serta berinovasi dalam berbagai sisi kehidupan.

Beberapa contoh kesenjangan sosial adalah :
  • Ekonomi, kesenjangan sosial ekonomi dalam masyarakat bisa menjadi salah satu fakta  sosial nyata dalam kehidupan masyarakat. Orang yang memiliki perekonomian baik akan mendapatkan fasilitas yang lebih dibandingkan orang yang perekonomiannya kurang baik.
  • Perlakuan sosial, seperti perlakuan yang berbeda antara orang kaya dan miskin dalam  suatu pelayanan umum.
  • Fasilitas umum, seperti kurang tersedianya fasilitas buat kaum difabel.
  • Dalam bidang hukum, seperti perlakuan yang tidak sama di depan hukum antara orang kaya dan miskin, sanksi pidana yang tidak mencerminkan rasa keadilan antara koruptor dan pencuri ayam, dan lain-lain.

Demikian penjelasan berkaitan dengan pengertian kesenjangan sosial serta bentuk dan dampak kesenjangan sosial.

Semoga bermanfaat.