Mengasah Rasa Humor

Silahkan Bagikan Tulisan-Artikel ini :
Tertawa itu baik untuk kesehatan. Jadi, cobalah untuk selalu mempunyai rasa humor. Rasa humor pun perlu diasah, menurut jurnal Good Health & Medicine, ada bebarapa cara yang bisa dilakukan untuk mengasah rasa humor dan supaya rasa humor itu tetap ada pada diri anda, diantaranya :
  • Mendengarkan lagu-lagu bertema komedi. Anda dapat mendengarkannya selama perjalanan lewat telepon genggam atau lewat tape mobil. Daripada tertekan memikirkan jalanan macet, lebih baik dengankan lagu-lagu menghibur yang akan membuat anda tersenyum.
  • Menonton film komedi. Anda bisa menontonnya di bioskop atau di rumah dengan memutar DVD. Ajaklah pasangan anda atau teman-teman anda sewaktu menontonnya. Atau anda bisa juga menonton acara humor yang disiarkan di televisi bersama keluarga. 
  • Membaca buku-buku humor. Anda bisa membeli buku-buku tersebut di toko-toko buku. Anda juga dapat berselancar di internet untuk mengumpulkan cerita-cerita lucu.  Kalau perlu anda bisa mengirimkan cerita-cerita lucu tersebut kepada teman-teman anda untuk mendapat tanggapan dari mereka.
  • Luangkan waktu untuk membaca cerita-cerita kartun di koran.
  • Tuliskan kisah-kisah lucu dan menarik yang terjadi pada keluarga anda. bacalah itu ketika ada waktu.
  • Setelah anda mengumpulkan buku, film, DVD, CD atau kaset, buatlah perpustakaan kecil untuk barang-barang tersebut. Jadi ketika anda membutuhkannya, anda tidak kesulitan untuk mencarinya.
  • Tempelkan gambar-gambar lucu di meja kerja anda. Pandangilah setiap kali anda sedang suntuk memikirkan pekerjaan yang menumpuk.

Bagi orang yang pekerjaannya mengutamakan suara, tentu hal terpenting yang akan dilakukan adalah menjaga kualitas suara. Kualitas suara tidak hanya diukur dari merdu dan intonasi saja tetapi juga harus jelas. Untuk itu serak menjadi kendala utama bagi orang-orang yang berpenghasilan dengan bermodalkan suara tersebut. Apabila serak menyerang, yang harus anda lakukan adalah :
  • Hemat suara. Ketika sedang serak, jangan gunakan suara untuk sementara waktu. Jangan  bicara apalagi berbisik, karena berbisaik dapat lebih menegangkan pita suara ketimbang bicara normal. Istirahatlah untuk sementara waktu sampai suara anda kembali normal.
  • Minum minuman hangat. Perbanyaklah minum minuman hangat karena minuman hangat akan membantu menyejukkan tenggorokan. Minum 6 hingga 8 gelas per hari akan membantu membuat tenggorokan tetap basah. Tapi jangan minum kopi atau minuman berkafein lainnya, karena ini akan memperparah suara.
  • Makan makanan yang mudah ditelan. Bubur atau makanan lunak yang mudah ditelan semntara waktu dapat membantu mengatasi suara serak karena makanan keras akan memperparah kondisi laring yang sedang tidak fit.
  • Hindari pemicu alergi. Hindari lingkungan kering dan berasap atau tempat-tempat lain yang dapat memicu alergi, karena hal tersebut dapat membuat tenggorokan kering dan memperparah suara serak.
  • Hirup uap. Menghirup uap air dari air panas dapat mengurangi radang dan mengencerkan lendir, serta meringankan suara serak.
  • Jangan gunakan obat kumur. Selama mengalami serak, hundari penggunaan obat kumur yang mengandung alkohol, karena alkohol dapat memperparah iritasi.
  • Pembedahan. Dalam beberapa kasus, pembedahan mungkin saja diperlukan untuk mengatasi nodul jinak atau polip, trauma laring atau pita suara, dan juga kanker laring. Namun hal ini sangat jarang terjadi.

Semoga bermanfaat.