Anda ingin mudik lebaran, dan anda sekeluarga menginginkan perjalanan mudik yang lebih nyaman tidak berdesak-desakan dalam transportasi umum (meskipun di jalanan pasti macet), sementara anda tidak ingin menggunakan mobil pribadi anda atau anda tidak punya mobil pribadi ? Solusi yang masuk akal adalah dengan menyewa mobil.
gambar : sewamobilmadiun.com |
- Pastikan dulu kota yang akan anda datangi, rencanakan berapa lama anda anda akan tinggal di kota itu. Hal ini berhubungan dengan harga sewa mobil yang nantinya mesti anda keluarkan. Semakin lama tentu akan semakin mahal biaya yang harus anda keluarkan.
- Cari tempat persewaan mobil yang sudah anda kenal. Apabila ini pertama kali anda menyewa mobil , coba cari rekomendasi dari saudara atau teman. Hal ini akan membantu anda bila terjadi gangguan dan keluhan-keluhan lainnya di jalan.
- Pilih kendaraan yang mereknya umum digunakan di Indonesia, jangan pilih mobil yang mereknya aneh-aneh. Hal ini berkaitan dengan bengkel dan suku cadang mobil tersebut, seandainya dijalan terjadi sesuatu hal terhadap mobil tersebut.
- Saat menyewa ajak orang yang mengerti soal mesin dan masalah mobil. Sebelum melakukan pembayaran ada baiknya anda melakukan pengecekan terhadap kelayakan dari mobil tersebut.
- Periksa juga surat-surat kendaraan, apakah lengkap, masih berlaku, dan sesuai dengan kendaraan yang akan anda sewa. Tolak kendaraan apabila ternyata surat-suratnya tidak beres.
- Tanyakan kepada pemilik mobil tentang asuransi kendaraan. Bila terjadi kecelakaan ringan, seperti bodi tergores atau kaca spion pecah, apakah anda yang harus mengganti ? Bila ternyata banyak ganti rugi yang dibebankan, lebih baik cari tempat persewaan lain.
- Jangan sungkan untuk menanyakan diskon khusus lebaran. Biasanya pada musim lebaran persewaan mobil menyediakan sistem paket, yang kalau ditotal biayanya akan lebih murah.
- Foto kopilah surat perjanjian yang telah ditandatangani. Surat asli simpan ditempat yang aman, sedangkan salinannya bisa anda bawa sebagai pegangan.
- Setelah kendaraan diantar ke rumah, ajaklah si pengantar untuk melihat dan memeriksa kondisi fisik mobil dengan teliti. Apabila tidak sesuai dengan perjanjian anda bisa minta untuk mengganti mobil tersebut atau bahkan membatalkan sewa mobil tersebut. Tindakan ini penting, untuk menghindarkan anda dari tuduhan yang akan datang saat anda mengembalikan mobil yang anda sewa.
- Catat dan simpanlah baik-baik nomor kontak tempat persewaan mobil tersebut. Jika mobil mengalami masalah di jalan, segera hubungi mereka.
Yang penting diperhatikan adalah hati-hatilah dalam menyewa mobil, cermat dalam memeriksa mobil sewaan berikut surat-suratnya. Dengan begitu, perjalanan anda akan nyaman dan lancar.
Lebih Baik Menunda Mudik Lebaran. Kebiasaan yang telah menjadi budaya pada masyarakat Indonesia disaat lebaran adalah mudik lebaran. Di satu sisi, mudik lebaran memang bermanfaat, karena kita bisa bersilaturahmi, menjaga hubungan baik dengan keluarga besar di kampung halaman, setelah setidaknya selama satu tahun atau bahkan lebih tidak bertemu dan berkumpul dengan mereka. Tapi apakah ritual mudik lebaran itu harus kita paksakan untuk dilakukan juga, disaat situasi dan kondisi keluarga tidak memungkinkan untuk mudik ke kampung halaman ?
Lebih Baik Menunda Mudik Lebaran. Kebiasaan yang telah menjadi budaya pada masyarakat Indonesia disaat lebaran adalah mudik lebaran. Di satu sisi, mudik lebaran memang bermanfaat, karena kita bisa bersilaturahmi, menjaga hubungan baik dengan keluarga besar di kampung halaman, setelah setidaknya selama satu tahun atau bahkan lebih tidak bertemu dan berkumpul dengan mereka. Tapi apakah ritual mudik lebaran itu harus kita paksakan untuk dilakukan juga, disaat situasi dan kondisi keluarga tidak memungkinkan untuk mudik ke kampung halaman ?
Berikut adalah situasi dan kondisi yang harus anda pertimbangkan untuk menunda ritual mudik lebaran anda :
- Keuangan tidak memadai. Kalau tidak ada anggaran, anda tidak perlu memaksakan mudik. Kurang bijak bila anda menggunakan anggaran lain untuk mudik, apalagi mesti hutang sana sini untuk memenuhi ritual mudik anda. Jangan sampai setelah lebaran, anda dipusingkan dengan masalah keuangan anda dan anda tidak bisa membiayai kebutuhan yang lebih penting. Anda bisa mengganti kehadiran anda di kampung halaman dengan memanfaatkan teknologi yang ada, misalnya telepon atau internet.
- Kesehatan yang tidak prima. Jika anda atau keluarga yang lain sedang menderita sakit, jangan nekat untuk pergi mudik. Perjalanan ke kampung halaman sudah pasti melelahkan. Sedangkan untuk sembuh dan sehat lagi anda perlu istirahat.
- Kondisi anak-anak. Bila anak-anak masih terlalu kecil, jangan dipaksakan untuk dibawa mudik. Anda perlu mempertimbangkan kondisi lingkungan kampung halaman, karena si kecil harus beradaptasi dengan lingkungan, udara, air, dan makanan disana yang beda dengan di rumah.
- Membahayakan diri sendiri. Situasi berbahaya itu bisa jadi masalah transportasi yang tidak layak, misalnya angkutan umum yang penuh sesak, prasarana yang rusak, misalnya jalanan rusak parah, dan alam yang tidak bersahabat (banyak bencana alam).
Semoga hal tersebut bisa menjadi pertimbangan anda, bertemu dan berkumpul dengan keluarga besar di kampung halaman memang membahagiakan, tapi keluarga besar anda akan lebih bahagia apabila selalu mendengan kabar kesehatan dan keselamatan anda.
Semoga bermanfaat...